Tips penanganan anak SD yang belum lancar membaca

Tips penanganan anak SD yang belum lancar membaca. Nah ya Bunda serta seluruh sahabat semuanya, banyak sekali anak SD kelas 1 maupun bahkan kelas dua atau kelas 3 yang belum dapat lancar membaca. Disini kita akan membagikan tips bagaimana menangani anak SD yang belum dapat lancar membaca?



Ayahbunda serta seluruh sahabat semuanya, banyak sekali anak-anak walaupun sudah kelas 1 maupun kelas 2 dan bahkan ada juga lho yang di kelas tiga yang belum dapat lancar membaca. Hal ini akan menyulitkan anak tersebut dalam belajar di sekolah. Bahkan guru juga akan mengalami kesulitan menyampaikan materi-materi yang akan diberikan di kelas ketika anak belum lancar membaca.

Inilah tips agar anak dapat lancar membaca. 

  • Tips yang pertama adalah kita harus membuat tes terlebih dahulu sampai dimana kemampuan anak dalam membaca. misal kita memberi tesnya dengan tulisan buku. maka kita akan meminta anak untuk membacanya. kalau memang anak belum mampu membacanya itu kita turunkan lagi. misalnya bacaannya cukup yang hanya Spurs suku kata2 huruf.
  • Tips yang ke dua kita harus membuat jadwal belajar membaca yang konsisten terhadap anak. Buat jadwal membaca yang konsisten. kita buat janji dengan anak misalnya kita belajar membaca di setiap 10.00 atau disetiap 2.00. kita buat janji dengan anak di jam yang sudah kita sepakati itulah pada setiap jamnya.  kita harus sudah memulainya dan tidak boleh molor ataupun tidak boleh maju. Karena apa? Karena anak harus belajar dengan konsisten dengan waktu yang sudah kita janjikan.
  • Tips yang ketiga adalah kita memberikan buku-buku bacaan sesuai dengan umur ataupun kemampuan anak membaca. Misalnya, kalau anak sudah mulai bisa membaca per suku kata maka kita harus memberikan buku bacaan ataupun buku yang sudah kita tulis dengan kemampuan tersebut. misalnya
  • Tips yang keempat adalah Mintalah anak untuk membaca tulisan-tulisan yang ada disekitarnya. nah dengan cara seperti itu, anak akan semakin berniat dan minat untuk mulai memperlancar membaca. Misalnya pada dinding ada tulisan atau yang lainnya. 
  • Tips yang kelima adalah Ayah bunda serta sahabat semuanya, membuat catatan-catatan kecil setiap hari pada buku tulis anak. misalnya, kita anggap hari ini di tanggal 3. Pada tanggal 3 Januari anak belajar ini.  misalnya belajar bersyukur. kata pada tanggal 3 Januari anak sudah bisa apa. Nah lanjut lagi di 4 Januari dan seterusnya.

sahabat semuanya, demikianlah tips penanganan anak SD yang belum dapat lancar membaca. buat Ayah Bunda serta seluruh Sahabat semuanya, kalau ada yang ingin tanyakan boleh isi ya pada kolom komentar. semoga ini bermanfaat dan terima kasih.